Pages

Minggu, 15 November 2009

Sunday is Leadership's Time!

Become THE LEADER in LEADERSHIP


Minggu lalu aku dihubungi oleh juniorku di organisasi kemahasiswaan yang pernah kugeluti,yaitu Unit Kegiatan Pers Mahasiswa Genta Andalas. Dia memintaku menjadi pemateri untuk acara BBMK 2009 (Bina Bakat Minat dan Kepemimpinan 2009). Wah, sebagai pemateri? Lantas aku bertanya, materi mengenai apa? Dia menjawab: Leadership.

Wheww..Leadership?

Memang bukan hal yang baru ya,tapi tetap saja, aku cukup deg2an, ketika mendapat 'kehormatan' ini. Hahaha..Tapi kuanggap saja, aku diminta jadi pemateri, karena aku sudah menjadi "tua". Haha...

Jadilah, aku si tua ini datang ke lokasi BBMK 2009, yang bertempat di gedung pustaka pusat, pukul 08.10 WIB, padahal acara dimulai pukul 09.30 WIB. Hey...it means that I'm so exciting and tried my best! LOL>
Setelah dari pustaka pusat, para peserta digiring ke gedung D Universitas Andalas. Akupun mulai 'beraksi' dengan membawa "materi" yang dimaksud. Tapi kali ini konsep materi yang kuberikan justru adalah games!

*Hahaha...aku tahu, kalau aku memberikan materi atau ceramah..wah..jangan harap mereka akan menerimanya dengan maksimal. Jadinya, aku mencoba dengan memberikan teori dengan metoda baru.

Bagian pertama, aku memberikan games 'pengenalan diri'. Yah...dengan membuat gambar diri sendiri di kertas dan dibuat semirip mungkin, lalu gambar masing-masing peserta tersebut dibagikan kembali secara dirolling. Kemudian para peserta diminta menganalisa gambar yang ada di hadapan mereka, dan menebak, siapakan orang yang ada di dalam gambar tersebut.

Games berikutnya dilanjutkan dengan mengambil konsep leadership yang dimaksud. Peserta dibagi atas 2 kelompok. Lalu masing-masing dari kelompok tersebut salah seorang anggotanya dijadikan sebagai 'korban' yang ditutup matanya lalu diberi instruksi agar mengambil benda yang sudah disebarkan di sepanjang lintasan. Wah,,mereka antusias sekali, berteriak-teriak memberikan instruksi kepada kawannya yang ditutup matanya, sampai-sampai kelompok lain yang menerima materi lain (misalnya materi perusahaan dan divisi, namun dalam BBMK yang sama) merasa heran, dan mengira ada sesuatu yang terjadi.
"Kenapa terjadi kegaduhan?", mungkin begitu mereka pikir.

Yah..intinya mengenalkan mereka beberapa point, seperti: Pemimpin hanya satu, pemimpin dan anggota harus saling percaya, pemimpin harus nmemberikan instruksi yang benar kepada anggotanya, dan semacamnya.

Secara keseluruhan, sebenarnya aku tak menyiapkan materi dengan maksimal, namun syukurlah, mereka bisa menerima materi yang kusampaikan, walaupun dengan cara yang berbeda.
Terbukti, setelah selesai games dan berdiskusi, aku meminta mereka untuk menulis hasil yang mereka dapatkan untuk materi Leadership kali ini. Ternyata, di luar dugaanku, mereka betul-betul menangkap, maksud yang ingin kusampaikan. Bagus!
Keep fighting, guys...

Terima kasih buat panitia yang memberikanku kesempatan berharga ini. Salut buat kepanitiaan, juniorku angkatan 2009.
All of you so amazing, don't you know?
I'm proud of you all...

With Love.

0 komentar:

 

(c)2009 ribbonluvjiyong. Based in Wordpress by wpthemesfree Created by Templates for Blogger